- Akhirnya, Garec's mengoleksi kemenangan perdana usai mengalahkan Diklat ISA dengan skor 2-1 pada pekan kedua Liga TopSkor U-15 2021-2022.
- Para pemain Haur Raya tampil gemilang ketika sukses menumbangkan Rajeg FC dengan skor 3-0.
- Tangsel Pro harus mengakui kehebatan Erlangga FC, usai mereka menelan kekalahan dengan skor 1-4.
SKOR.id - Kemenangan perdana dikoleksi Garec's pada pekan kedua Grup Top Liga TopSkor U-15 2021-2022.
Garec's berhasil mengalahkan Diklat ISA dengan skor 2-1, di Lapangan Wing Paskhas 467, Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur, Minggu (21/11/2021).
Dua gol Garec's diciptakan oleh A Surayudin menit ke-14 dan Mahesa Kevin menit ke-50.
Satu gol Diklat ISA tercipta melalui kaki Farhan Saviola pada menit ke-41.
Ini merupakan kemenangan pertama yang diraih Garec's. Seperti diketahui, pada pertandingan pekan pertama tim asal Jakarta Barat itu ditahan imbang Haur Raya dengan skor 0-0.
Penampilan Gemilang Haur Raya
Skuad Haur Raya tampil gemilang ketika menghadapi Rajeg FC pada pekan kedua Grup Top Liga TopSkor U-15 2021-2022.
Alhasil dari penampilan apik itu, Haur Raya mampu mengalahkan Rajeg FC dengan skor tiga gol tanpa balas.
Medika Elga menyumbang dua gol atas kemenangan Haur Raya. Sementara itu satu gol lainnya diciptakan M Syahrul.
Tangsel Pro Tumbang dari Erlangga FA
Hasil minor diraih Tangsel Pro pada pekan kedua Grup Top Liga TopSkor U-14 2021-2022.
Tangsel Pro menelan kekalahan dari Erlangga FA dengan skor 1-4. Satu-satunya gol Tangsel Pro, diciptakan Surya Saputra.
Sementara itu, empat gol Erlangga FA masing-masing diciptakan oleh M Daffa K, Raka Aditya F, M Hajarul Azwad, dan Dzakwan Amri.
Hasil pekan 2 Grup Top Liga TopSkor U-15 2021-2022:
Minggu, 21 November 2021
Haur Raya 3-0 Rajeg FC
ASIOP 3-0 Sukmajaya
Ocean Stars 3-0 Sukabumi
Tangsel Pro 1-4 Erlangga FA
Diklat Isa 1-2 Garec's
M'Private 0-1 Tunas Bogor
Baca juga berita Liga TopSkor lainnya:
Hasil Grup Top Liga TopSkor U-12 2021-2022: Farmel FC dan ASIOP Raih Kemenangan Kedua