SKOR.id – Alex Marquez mengaku tidak akan membiarkan sang kakak, Marc Marquez untuk melepas komitmennya bersama Honda sebelum waktu yang telah ditentukan.
Masa depan Marc Marquez bersama Honda memang tengah menjadi bahan pembicaraan di antara para penggemar MotoGP setelah tampil buruk sepanjang musim ini.
Juara dunia MotoGP enam kali itu tercatat belum pernah menyelesaikan satu pun balapan hingga paruh musim 2023. The Baby Alien seringkali mengalami kecelakaan di tengah lintasan yang menyebabkan fisik dan mentalnya kini kian terpuruk.
Tentu Honda punya andil besar atas penampilan buruk Marquez di musim ini. Performa motor yang kalah apik dari tim-tim rival membuat Marquez seringkali memaksa diri berkendara melewati batas limit yang akhirnya justru berdampak lebih buruk untuk sang pembalap.
Sementara itu, kontrak Marquez bersama Honda baru akan habis pada akhir musim 2024. Meski begitu banyak spekulasi yang menyebut ia bisa mengakhirinya setahun lebih awal.
Di sisi lain, adik Marquez, Alex Marquez telah memilih berpisah dengan Honda sejak akhir musim lalu.
Alex Marquez sendiri debut di kelas premier dengan memperkuat tim satelit LCR Honda pada 2020. Namun, perjalanannya bersama Honda hanya bertahan selama tiga musim.
“Saya sudah mengatakannya tahun lalu, bahwa saya ingin keluar dari sana (Honda)” kata Alex kepada DAZN tentang pengalaman selama berseragam Honda.
“Ada saat ketika saya tidak memiliki sepeda motor untuk musim ini. Tapi aku tetap akan keluar, itu sangat jelas bagiku."
Meski Honda tidak memberikan pengalaman yang cukup mengesankan selama kariernya, Alex tak pernah berusaha untuk ikut campur soal kontrak kakaknya bersama tim asal Jepang itu.
"Saya tidak akan masuk ke dalam keputusan itu. Saya pikir itu adalah sesuatu yang harus dirasakan oleh setiap pembalap,” ia menegaskan.
“Dia memiliki kontrak, seperti yang dia katakan, jadi masih banyak lagi, saya tidak akan pernah merekomendasikan dia memutuskan kontrak.”
"Tapi Anda harus selalu mengikuti insting Anda dan melakukan apa yang Anda rasakan saat itu, seperti yang saya rasakan tahun lalu,” Alex menuturkan.
Saat ini, Alex Marquez tengah membela Gresini Racing, salah satu tim satelit Ducati pada MotoGP 2023.
Kepidahannya ke Gresini Racing memberikan dampak cukup signifikan terhadap kualitas balapannya. Balapan sudah berjalan hingga paruh musim dan ia berhasil bertengger di peringkat 10 besar klasemen MotoGP 2023, melampaui pencapaian sang kakak, Marc Marquez yang masih berada di posisi ke-19.