- Stadion My Dinh Hanoi diwarnai dengan berbagai pertunjukan seni.
- SEA Games 2021 resmi dibuka, Kamis (12/5/2022).
- Kontingen Indonesia dipimpin oleh Chef de Mission (CdM) Ferry Kono.
Liputan Langsung Krisna Dhaneswara dan Yogie Gandanaya dari Hanoi
SKOR.id -SEA Games 2021 resmi dibuka, Kamis (12/5/2022). Stadion My Dinh, Hanoi, diwarnai dengan berbagai pertunjukan seni.
Opening ceremony dibagi jadi tiga bagian. Pertama, berjudul "Vietnam Ramah". Acara hitung mundur bersama dengan pemetaan dan pertunjukan grafik virtual. Tarian menampilkan simbol Vietnam seperti bambu dan teratai.
Bagian kedua, "Asia Tenggara Kuat", menampilkan kekuatan komunitas ASEAN dan menampilkan pertunjukan seni.
Bagian ketiga, berjudul "Shining Southeast Asia", menampilkan lebih banyak pertunjukan dan upacara estafet obor, yang mewakili kolaborasi dan persatuan antara Vietnam dan negara-negara ASEAN lainnya untuk membangun komunitas yang kuat di panggung global.
Lebih dari 5.000 atlet menghadiri acara tersebut, dan 31 perwakilan dari masing-masing negara bergabung dalam defile kontingen.
Kontingen Indonesia dipimpin oleh Chef de Mission (CdM) Ferry Kono. Dia diampingi 29 atlet dari empat cabang olahraga yakni atletik, renang, jujitsu dan esports serta didampingi lima perwakilan headquarter. Ferry berjalan di depan bersama flag bearer Emilia Nova.
Kontingen Indonesia mengedpankan budaya dengan tampilan candi Borobudur menjadi latar belakang.
Setelah Presiden Vietnam Nguyen Xuan Phuc menyampaikan pidato untuk secara resmi membuka acara olahraga regional, kembang api meledak di Stadion My Dinh.
Upacara ditutup dengan penampilan musik dari lagu resmi SEA Games 31 "Let's Shine".
Peresmian ini diwarnai dengan peluncuran kembang api. Masyarakat di dalam maupun luar stadion pun menyambut kemeriahan ini.
Sebanyak 20 ribu penonton yang terdiri dari undangan dan para pejabat setempat tampak menikmati jalannya acara.
Hanya beberapa jam sebelum upacara pembukaan, hujan di Hanoi membuat Stadion My Dinh basah kuyup, mengharuskan para pekerja dan sukarelawan untuk membersihkan semuanya.
Ini akan menjadi kedua kalinya Vietnam sebagai tuan rumah SEA Games setelah tahun 2003. Karena dampak pandemi Covid-19, event harus ditunda setengah tahun dari tanggal semula pada Desember 2021.
Beberapa pertandingan telah berlangsung sebelum upacara pembukaan. Termasuk sepak bola putra dan putri, loncat indah, dayung, kurash, dan pencak silat.
Vietnam telah merebut 32 medali sejauh ini, termasuk 17 emas, tujuh perak dan 15 perunggu, menempatkan negara itu di puncak perolehan medali.
Pertandingan dan turnamen dari 40 olahraga, dengan 4.000 medali yang akan diberikan, akan berlangsung di 12 wilayah Vietnam utara.*
Baca Juga Berita SEA Games 2021 Lainnya:
SEA Games 2021: Inilah Deretan Platform Live Streaming Cabor Esport
SEA Games 2021: Timnas U-23 Indonesia Kalah Kuat dari Myanmar Menurut Pelatih Malaysia