SKOR.id - Kiper legendaris Manchester United, Peter Schmeichel, hadir di Jakarta untuk meramaikan Liga Inggris 2023-2024, yang kick-off 12 Agustus mendatang.
Mantan penjaga gawang asal Denmark itu didatangkan oleh Vidio.com, selaku pemegang hak siar Liga Inggris di tanah air.
Managing Director Vidio.com, Monika Rudijono, mengaku sangat antusias menyambut musim baru dari Premier League.
"Kami yakin musim ini (Liga Inggris) akan makin seru dan dinantikan oleh para penggemar," kata Monika Rudijono dalam konferensi pers bersama media, Jumat (4/8/2023).
"Pada musim ini akan hadir banyak kejutan spesial dari Vidio dan Premier League, salah satunya kunjungan Peter Schmeichel ke Indonesia, yang kami harapkan makin membangkitkan euforia Premier League di tengah fans sepak bola tanah air," dia menambahkan.
Peter Schmeichel akan menjalani sejumlah kegiatan di Indonesia sampai 6 Agustus mendatang.
Beberapa di antaranya adalah Jakarta City Tour, Press Conference, Meet and Greet, hingga Fun Football bersama Selebritis FC.

Lelaki berusia 59 tahun itu cukup antusias menyambut kesempatan ini. Menurutnya, penggemar sepak bola Inggris di Indonesia mempunyai peran penting dalam perkembangan Premier League di dunia.
"Merupakan kehormatan bagi saya untuk berada di Jakarta pada hari ini, berbagi cerita dan kesenangan dengan teman-teman semua," ujar Peter Schmeichel.
"Saya juga ucapkan terima kasih kepada Vidio, selaku Official Broadcaster dari Premier League 2022-2025, yang sudah memberikan saya kesempatan kembali ke Indonesia, setelah terakhir kali berkunjung 10 tahun lalu."
"Premier League adalah kompetisi terbaik di dunia, saya rasa tak ada kompetisi di dunia yang tiap kali menontonnya, kita selalu tertarik untuk menonton lagi. Pemain besar, klub besar, semua ada di sana," ayah Kasper Schmeichel itu menambahkan.
Lebih lanjut, Peter Schmeichel juga akan hadir dalam event Vidio Premier League Festival di Cilandak Town Square, Jakarta Selatan, Sabtu (5/8/2023).
Monika Rudijono mengungkapkan, kegiatan tersebut dapat diikuti oleh masyarakat umum, khususnya fans Manchester United, secara gratis.