SKOR.id - Semen Padang FC meraih satu poin vital dari lanjutan Liga 1 2024-2025.
Bertandang ke markas tim papan atas, Persebaya Surabaya, Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (11/5/2025) malam, pasukan Kabau Sirah mampu memaksakan hasil imbang 1-1.
Semen Padang bahkan unggul lebih dulu di menit ke-35 lewat Cornelius Stewart, sebelum kebobolan di pertengahan babak kedua oleh Bruno Moreira (65').
Hasil ini sudah cukup mengangkat tim asuhan Eduardo Almeida ke peringkat ke-15 Liga 1 2024-2025, menyalip Barito Putera untuk keluar dari zona degradasi.
Namun, mereka belum aman. Dua laga tersisa, runner-up Liga 2 musim lalu itu hanya unggul satu poin saja.
Sementara, Persebaya Surabaya gagal menempel Dewa United di posisi kedua. Bajul Ijo masih bersaing memperebutkan tiket kompetisi Asia.
Jalannya pertandingan
Hujan deras mengguyur lapangan dan membuat laga sempat terhenti di menit-menit awal.
Ketika permainan dilanjut, kedua tim tampak berhati-hati dalam mengalirkan bola.
Memasuki paruh akhir babak pertama, barulah pertarungan memanas. Dan, menit ke-35, Semen Padang berhasil mencetak gol pembuka.
Cornelius Stewart lolos dari jebakan offiside berkat umpan Bruno Gomes, lalu dengan cerdik menaklukkan kiper Persebaya.
Pada injury time, Persebaya mendapat dua peluang emas buat menyamakan kedudukan. Sayang, tembakan Bruno Moreira dan aksi akrobatik Flavio Silva belum bisa mengoyak jalan Semen Padang.
Babak kedua
Selepas turun minum, Persebaya mau tidak mau meningkatkan intensitas serangan demi memangkas defisit.
Setelah beberapa kali mencoba, gol penyeimbang akhirnya didapatkan pada menit ke-64.
Bruno Moreira mendapatkan bola di kotak penalti, menguasainya sebentar sebelum menghujamkannya ke pojok gawang Semen Padang.
Gol ini juga membuat Semen Padang mengubah taktik untuk kembali menyerang. Tak lama, mereka menciptakan dua peluang emas.
Menit ke-71, Cornelius Stewart dapat ruang tembak dari luar kotak penalti, tapi bola sepakannya masih tipis di sisi gawang.
Empat menit berselang, Bruno Gomes tak kalah sial. Lolos dari kawalan, sontekannya di depan gawang malah melenceng.
Persebaya sempat melakukan comeback pada menit ke-84, saat Dejan Tumbas melesakkan bola dari jarak dekat. Sayang, torehan itu dianulir VAR karena sang striker lebih dulu offside.
Semen Padang juga hampir mencetak gol kemenangan pada injury time, tapi tendangan bebas Filipe Chaby mampu ditepis Ernando Ari.
Susunan pemain utama
Persebaya Surabaya: Ernando Ari; Arief Catur, Dime Dimov, Kadek Raditya, Ardi Idrus, Toni Firmansyah, Francisco Rivera, Malik Risaldi, Bruno Moreira, Dejan Tumbas, Flavio Silva;
Pelatih: Paul Munster
Semen Padang FC: Arthur Augusto; Dodi Alexvan Djin, Rosad Setiawan, Tin Martic, Zidane Afandi, Alhassan Wakaso, Ricki Ariansyah, Irkham Mila, Firman Juliansyah, Colin Stewart, Bruno Gomes;
Pelatih: Eduardo Almeida