- Pebulu tangkis asal Spanyol itu pun memberikan perhatian lebih, khususnya kepada pekerja medis.
- Carolina Marin menawarkan semua medali termasuk, emas Olimpiade XXXI/2016 Rio de Janeiro, Brasil.
- Ia juga mengaku tidak sabar untuk kembali beraksi di lapangan.
SKOR.id - Carolina Marin menunjukkan empati terhadap kondisi dunia yang masih bergelut dengan pandemi Covid-19.
Pebulu tangkis putri asal Spanyol itu pun memberikan perhatian lebih, khususnya kepada pekerja medis yang tak kenal lelah memerangi virus corona.
Bahkan, sebagai apresiasi untuk tenaga medis, Carolina Marin menawarkan semua medalinya, termasuk emas Olimpiade Rio de Janeiro 2016 dan tiga kejuaraan dunia.
Marin pun sempat berinteraksi dengan tenaga medis di dua rumah sakit di Spanyol, Saitas Cima di Barcelona dan Virgin del Mar di Madrid. Ia sangat hormat kepada mereka.
"Saya bukan apa-apa jika berada di dekat Anda (tenaga medis)," kata Marin seperti dikutip Skor.id dari situs resmi Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF).
"Saya menawarkan semua medali kepada mereka karena mereka adalah pahlawan sejati. Mereka pantas menerima semua tepuk tangan dan penghargaan," Marin menuturkan.
Pebulu tangkis 27 tahun itu mengucapkan terima kasih kepada pekerja medis karena telah melakukan hal yang luar biasa.
"Saya juga ingin berterima kasih kepada para pejuang di garis depan. Mereka mempertaruhkan nyawa setiap hari dan terus melayani orang-orang seperti kita," ujar Marin.
Selama masa pandemi, Marin menghabiskan waktu di kota asalnya, Huelva, bersama sang ibu, Toni Martin.
Saat ini, mantan pebulu tangkis nomor satu dunia itu tengah fokus berlatih mempersiapkan diri menyongsong lanjutan kompetisi bulu tangkis dunia yang terhenti sementara.
Carolina Marin juga mengaku sudah tak sabar untuk bisa kembali tampil. Khususnya ketika Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis tahun depan di kota kelahirannya, Huelva.
"Saya akan bermain di depan penonton di rumah saya pada ajang sebesar itu untuk kali pertama," ujar Carolina Marin.
"Saya akan berusaha memberika tontonan yang bagus ketika mereka datang untuk mendukung," kata peringkat keenam dunia tersebut.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga:
Sibuk, Sahabat Carolina Marin Tak Lebih dari Jari Satu Tangan
Kisah Hidup Carolina Marin Akan Dibuat Dokumenter