- Real Madrid menang 1-0 saat melawan Inter Milan di Liga Champions.
- Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, puas dengan permainan timnya.
- Carlo Ancelotti sebut Inter Milan terlalu menghabiskan banyak energi pada babak pertama.
SKOR.id - Berikut ini merupakan video wawancara pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, usai mengalahkan Inter Milan di Liga Champions.
Real Madrid menang 1-0 saat bertandang ke kandang Inter Milan, Kamis (16/9/2021) dini hari WIB.
Gol telat Real Madrid berhasil dicetak oleh pemain pengganti, Rodrygo, pada menit ke-89.
Los Blancos cukup kesulitan pada babak pertama menghadapi tekanan tuan rumah tetapi berhasil bangkit di babak kedua. Carlo Ancelotti melakukan perubahan di babak kedua dan memulai penyerangan di sisi sayap dengan memasukkan pemain seperti Rodrygo dan Vinicius Junior.
Ia menilai timnya pantas menang saat menghadapi Inter Milan.
"Para pemain pantas menang karena mereka benar-benar tertekan di babak pertama, dan meningkat pesat di babak kedua," ujar Ancelotti.
"Ketika Anda membuat perubahan dan memasukkan pemain dengan kaki segar dalam permainan yang menegangkan, itu benar-benar membuat perbedaan dan mereka melakukannya dengan sangat baik."
"Saya berpikir memainkan Eden Hazard di babak kedua, tetapi ketika Inter menekan begitu banyak jadi saya memutuskan untuk mengganti pemain untuk menggunakan sayap seperti Rodrygo dan Vini Jr. untuk menyerang dari lebar."
Selain itu, Ancelotti mengungkapkan kesalahan Inter Milan yang terlalu memforsir energi di babak pertama. Alhasil, mereka harus kebobolan di menit-menit akhir.
Skorer dapat menyaksikan wawancara pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, usai mengalahkan Inter Milan di Liga Champions melalui video berikut.
West Ham United Menang, Michail Antonio dan Declan Rice Ukir Prestasi Anyar https://t.co/Fkasxj4sXz— SKOR.id (@skorindonesia) September 17, 2021
Berita Real Madrid lainnya:
Hasil Inter Milan vs Real Madrid: Gol Tunggal Rodygo Antarkan Los Blancos Raih 3 Poin
VIDEO: Ketika Valencia Mengalahkan Real Madrid di Stadion Mestalla