SKOR.id - Chico Aura Dwi Wardoyo jadi salah satu pemain yang dapat sorotan ketika ranking BWF terbaru diumumkan pada Selasa (27/6/2023).
Memasuki pekan ke-26 musim kompetisi 2023, Chico Aura Dwi Wardoyo duduk di peringkat 18 dalam ranking BWF untuk sektor tunggal putra dengan 49.744 poin.
Chico Aura Dwi Wardoyo berhasil naik lima setrip dari pekan sebelumnya. Hal itu terjadi tak lepas dari keberhasilan menjuarai Taipei Open 2023.
Sebagai juara Taipei Open 2023, yang merupakan turnamen bulu tangkis kategori BWF World Tour Super 300, pemain kelahiran Jayapura tersebut berhak atas 7.000 poin.
Taipei Open 2023 pun masuk dalam 10 hasil turnamen terbaik Chico selama satu tahun terakhir yang dijadikan patokan poin sang pemain dalam ranking BWF.
Torehan 7.000 poin yang diraih Chico dari Taipei Open 2023 masuk dalam hitungan menggantikan 2.660 poin saat dirinya tersingkir di babak pertama Malaysia Open 2022.
Bagi Chico, masuk zona top 20 ranking BWF bukanlah hal asing. Ia bahkan pernah duduk di peringkat 15 pada 1 Februari 2023 yang hingga saat ini jadi pencapaian terbaiknya.
Sementara itu, kenaikan peringkat yang cukup signifikan pada pekan ini juga dialami oleh Lee Yu-lim/Shin Seung-chan.
Sama seperti Chico Aura Dwi Wardoyo, peringkat Lee Yu-lim/Shin Seung-chan melejit usai sukses merebut gelar juara di Taipei Open 2023.
Bedanya, ganda putri Korea Selatan itu berhasil naik enam setrip dan saat ini duduk di peringkat 19 dengan raihan 42.810 poin.
Bagi Lee Yu-lim/Shin Seung-chan, yang mulai dipasangkan pada akhir 2022, peringkat 19 memang jadi peringkat terbaik yang pernah diduduki bersama.
Namun, masing-masing dari mereka pernah berada di posisi lebih tinggi ketika berpasangan dengan pemain Korea Selatan lainnya.
Lee Yu-lim pernah duduk di peringkat 15 dunia bersama Baek Ha-na. Sedangkan Shin Seung-chan tercatat pernah jadi ganda putri nomor dua dunia bersama Lee So-hee.
Meski demikian, gelar Taipei Open 2023 dan ranking 19 yang diduduki saat ini bisa jadi motivasi tambahan bagi Lee Yu-lim/Shin Seung-chan untuk terus berprestasi.