- Pratama Arhan bakal tampil dalam laga PSIS Semarang vs Bali United sebelum pergi ke Jepang.
- Laga PSIS Semarang vs Bali United adalah pertandingan terakhir Pratama Arhan di Liga 1 musim ini.
- Selanjutnya, bek kiri timnas Indonesia ini akan terbang ke Jepang gabung Tokyo Verdy.
SKOR.id - Pratama Arhan sangat besar peluangnya dimainkan dalam laga PSIS Semarang vs Bali United, sebab setelah itu dia akan pergi ke Jepang.
PSIS Semarang vs Bali United akan bersua dalam laga pekan ke-26 Liga Indonesia 2021-2022 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Kota Denpasar pada Minggu (20/2/2022) malam.
Ini menjadi partai pamungkas Pratama Arhan bagi PSIS sebelum bek kiri asli Pati itu meneruskan karier di Liga Jepang.
Pratama Arhan telah diumumkan bakal gabung Tokyo Verdy dari J2 League dan berangkat ke Negeri Sakura pada 25 Februari 2022.
Sebelum meninggalkan Indonesia untuk memiliki karier baru, Pratama Arhan disebut pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic akan dimainkan akhir pekan ini.
"Kami memang akan kehilangan Arhan, tetapi dari hati paling dalam saya, dia cukup membanggakan," ujar Dragan dalam sesi konferensi pers virtual, Sabtu (19/2/2022) sore.
"Saya berharap, Arhan terus berproses ke arah yang lebih baik di Jepang. Sebab, itu sangat bagus buat kariernya ke depan."
"Kami tahu selama ini bersama PSIS, Arhan telah bermain dengan kualitas dan kecerdasan bermainnya. Semoga itu makin bagus ke depan di Jepang," katanya menambahkan.
Sementara itu, pemilik nama lengkap Pratama Arhan Alif mengaku senang jika dimainkan saat PSIS Semarang bersua Bali United.
Dia punya tekad memberikan kemenangan bagi pasukan Mahesa Jenar, bukan saja sebagai bagian persembahan terakhirnya sebelum ke Jepang tetapi ada tantangan tersendiri.
Bek kiri timnas Indonesia di Piala AFF 2020 ini mengakui, lini depan Bali United bagus dan tim itu sedang on fire.
Namun, dia dan semua pemain PSIS tertantang untuk memberikan kemenangan bagi timnya agar jalur tiga poin kembali ke trek mereka dalam lanjutan Liga 1 musim ini.
"Saya dan teman-teman dalam laga ini punya motivasi tambahan untuk menang, karena Bali United adalah tim yang tangguh," tutur Arhan.
"Barisan belakang PSIS harus lebih disiplin, sebab semua tahu lini serang Bali United punya kekuatan bagus," ujarnya menegaskan.
Saat ditanya apakah berat meninggalkan PSIS dan apakah dia memiliki pesan khusus sebelum ke Jepang, Arhan punya jawaban tegas.
"Tentu, saya berat meninggalkan PSIS. Apalagi, saya sudah berada di klub ini sejak level akademi," katanya menjawab pertanyaan itu.
"Hanya saja, saya juga memiliki kesempatan yang perlu saya perjuangan untuk peningkatan karier di sepak bola."
"Saya juga ingin semua teman-teman di PSIS tetap maksimal dan terus memberikan yang terbaik untuk klub ini," tutur Pratama Arhan memungkasi pernyataan.
Berita Pratama Arhan Lainnya:
Pelatih PSIS Semarang Optimistis Pratama Arhan Mampu Bersaing di Liga Jepang
Sebelum Gabung Tokyo Verdy, Pratama Arhan Dapat Banyak Tawaran dari Klub Luar
Ingin Cetak Pratama Arhan Baru, PSIS Development Terus Kembangkan Fasilitas