SKOR.id - Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, ungkap alasannya merekomendasikan perekrutan bek asal Spanyol, Alberto Rodriguez.
Seperti diketahui, Persib baru saja melengkapi kuota pemain asing mereka dengan memperkenalkan Alberto Rodriguez pada Minggu (11/6/2023).
Dia adalah palang pintu kelahiran Las Palmas, Spanyol. Pria berusia 30 tahun itu musim lalu merumput di kasta kedua Liga Spanyol bersama CD Lugo.
Sepanjang LaLiga 2 2022-2023, Alberto Rodriguez tampil 36 kali dan mencetak tiga gol. Dia juga membantu tim mencatatkan 10 clean sheet.
Hal itulah yang membuat Luis Milla terkesan, dan meminta klub untuk mendatangkan sang pemain ke Bandung ketika kontraknya habis.
"Tujuan kami adalah membuat lini pertahanan lebih aman dan kompak. Kami butuh dan ingin membenahi posisi tersebut. Dia banyak bermain dan mencetak tiga gol, itu jumlah yang sangat bagus," ujar sang pelatih, dikutip dari situs resmi klub.
"Musim lalu, kami mempunyai masalah karena terlalu banyak kebobolan dari serangan balik. Saya paham bahwa dia bisa memperbaiki posisi tersebut," dia menambahkan.
Alberto Rodriguez adalah pemain asing kedua yang direkrut Persib Bandung pada bursa transfer awal musim 2023-2024. Menariknya, semua berasal dari Spanyol.
Sebelumnya, klub sudah memperkenalkan Tyronne del Pino, gelandang serang yang punya kampung halaman sama dengan Alberto Rodriguez, yakni di Las Palmas.
Kedua pemain tersebut diharapkan segera bergabung dengan rekan-rekan mereka dalam pemusatan latihan pramusim Persib Bandung.
Luis Milla mengatakan, Rodriguez dan del Pino harus cepat beradaptasi dengan lingkungan baru karena kompetisi akan dimulai bulan depan.
"Mereka harus segera bergabung karena harus beradaptasi dengan rekan satu tim yang baru," kata mantan pelatih Timnas Indonesia itu.
Kedatangan Alberto Rodriguez sekaligus melengkapi kuota pemain asing Persib Bandung untuk musim 2023-2024.
Selain dua pemain asal Spanyol, Persib Bandung juga memiliki David Da Silva dan Ciro Alves (Brasil), Nick Kuipers (Belanda), serta Daisuke Sato (Filipina).
Belum diketahui apakah klub akan menambah amunisi pemain lokal. Sejauh ini, mereka baru merekrut tiga wajah anyar asli Indonesia, yakni Edo Febriansah, Ryan Kurnia, dan I Putu Gede Juni Antara.