- Bakat yang dimiliki Christian Pulisic dinilai terbuang sia-sia di Chelsea.
- Komentar itu diucapkan oleh legenda timnas Amerika Serikat, Alexi Lalas.
- Legenda timnas AS itu menilai potensi Christian Pulisic terbuang sia-sia karena skuad mewah yang dimiliki Chelsea saat ini.
SKOR.id - Legenda timnas Amerika Serikat (AS), Alexi Lalas, mengutarakan pendapatnya soal perkembangan Christian Pulisic di Chelsea.
Christian Pulisic merupakan salah satu pemain penting Chelsea sejak didatangkan dari Borussia Dortmund pada Juni 2019.
Progresnya di London sempat menemui kendala akibat cedera, tetapi ia terus membuktikan bahwa dirinya merupakan pemain penting di skuad The Blues.
Menurut Alexi Lalas, talenta yang dimiliki winger berusia 22 tahun itu terbuang sia-sia bersama Chelsea.
Alexi Lalas memberikan komentar tersebut lantaran ia melihat skuad mewah yang ada di bawah asuhan Frank Lampard.
"Inilah Chelsea dengan segala talenta yang mereka miliki dan uang yang telah mereka habiskan," kata Alexi Lalas.
"Untuk sekarang, saya akan mengatakan Christian Pulisic terlalu bagus untuk Chelsea. Talentanya terbuang sia-sia dengan pemain yang mereka miliki," sambungnya.
Salah satu dasar pendapat mantan bek LA Galaxy itu adalah laga terkini Chelsea, yaitu saat kalah 1-3 dari Manchester City di Liga Inggris.
"Jika Anda melihat pertandingan melawan City, yang mana Chelsea benar-benar hancur, Christian Pulisic muncul sebagai titik terang," ujarnya.
"Dalam laga itu saya mengapresiasi dirinya yang terus mencari bola, dia selalu melakukan tugasnya dengan sangat baik," tutur Alexi Lalas.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia
Riot Games Kembangkan Mode Baru untuk LoL: Wild Rift https://t.co/8dN0RQXBDf— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 10, 2021
Berita Chelsea Lainnya: