- Legenda tenis dunia, John McEnroe, menyebut Novak Djokovic harus diizinkan bermain di US Open 2022.
- Terkait status vaksinasinya, Djokovic kemungkinan besar bakal absen dalam turnamen grand slam penutup tahun tersebut.
- McEnroe menilai situasi itu tak menguntungkan untuk Djokovic.
SKOR.id - Legenda tenis dunia, John McEnroe menyebut Novak Djokovic harus diizinkan bermain di US Open 2022 meski sang petenis menolak vaksinasi.
Djokovic terdaftar dalam lis pemain grand slam penutup tahun itu. Tapi, kemungkinan besar ditolak masuk ke Amerika Serikat (AS) karena status vaksinasinya.
Namun, Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC), yang bertanggung jawab atas kesehatan dan keselamatan penduduk AS, mengeluarkan panduan baru yang melonggarkan aturan mengenai jarak sosial dan karantina, pekan lalu.
CDC memang belum memperbarui regulasi wajib vaksin bagi warga negara non-AS yang akan memasuki wilayah negara tersebut.
Tapi, dalam laman resmi CDC disebutkan bahwa regulasi tersebut sedang ditinjau, menyusul adanya pembaruan dari Pemerintah AS.
"Saya pikir dia (Djokovic) harus diizinkan bermain," ujar McEnroe.
"Dia memenangi lebih banyak gelar daripada saya karena dia berusaha keras dan menemukan kemauan itu. Sangat sedikit dalam olahraga ini orang seperti dia."
"Itu bagian dari apa yang membuatnya begitu hebat, jadi dia tetap berpegang pada kelebihannya tersebut," McEnroe menuturkan.
Asosiasi Tenis Amerika mengatakan akan mematuhi aturan pemerintah tentang vaksinasi. Dengan kata lain, tak ada pengecualian untuk pemain tertentu.
Novak Djokovic belum tampil lagi sejak mengalahkan Nick Kyrgios di final Wimbledon 2022, bulan lalu. Dia absen dalam rangkaian turnamen di Kanada dan AS karena aturan vaksinasi Covid-19.
McEnroe menambahkan situasi itu "tidak menguntungkan" bagi Djokovic.
"Dia sangat berhak untuk membuat keputusannya sendiri. Pria itu (Djokovic) adalah salah satu atlet terhebat dalam olahraga apa pun," ujar sang legenda.
"Dia sangat berhati-hati tentang apa pun yang dimasukkan ke dalam tubuh hingga membuat frustrasi ketika saya duduk di sini, di pertandingan sepak bola LAFC, dan dia tidak diizinkan di negara ini karena tidak divaksinasi."
"Sangat disayangkan. Tapi itu adalah aturan yang kita miliki dengan pemerintah. Saya tidak setuju dengan itu jadi 'c'est la vie' saat ini," ujar pria 63 tahun itu.
Baca Berita Tenis Lainnya:
AS Longgarkan Regulasi Pembatasan Sosial, Angin Segar untuk Novak Djokovic
Tetap Berlatih, Novak Djokovic Belum Menyerah dengan US Open 2022