SKOR.id - AFC sudah membagikan pot untuk pengundian grup atau drawing Kualifikasi Piala Asia Futsal 2024.
Sebanyak 34 tim nasional futsal sudah dipecah ke dalam empat pot untuk nantinya dibagi ke dalam delapan grup.
Timnas futsal Indonesia ada pada Pot 1 bersama Thailand, Iran, Jepang, Uzbekistan, Kuwait, Vietnam, dan Tajikistan.
Pasukan Garuda futsal berada di pot terbaik sebab berdasarkan kiprah pada Piala Asia Futsal 2022, yakni hingga delapan besar.
Adapun Indonesia merupakan salah satu tuan rumah Kualifikasi Piala Asia Futsal 2024 yang akan digelar 2-13 Oktober 2023.
Selain itu negara yang juga jadi tuan rumah ada Thailand, Uzbekistan, Tajikistan, Bahrain, Taiwan, Kirgistan dan Mongolia.
Dengan begitu, nantinya selain tim-tim di Pot 1, timnas futsal Indonesia tak akan segrup dengan Bahrain, Taiwan, Kirgistan dan Mongolia.
Untuk diketahui, timnas futsal Bahrain dan Taiwan berada dalam Pot 2, Kirgistan di Pot 3, sedangkan Mongolia ada pada Pot 4.

Menurut rencana, AFC akan melangsungkan drawing Kualifikasi Piala Asia Futsal 2024 pada 22 Juni 2023 di Kuala Lumpur, Malaysia.
Sementara itu hingga tulisan ini dibuat, belum ada kepastian putaran final Piala Asia Futsal 2024 akan dipusatkan di negara mana.
Setidaknya sudah ada empat negara yang mengajukan sebagai tuan rumah yakni Indonesia, Iran, Uzbekistan dan Mongolia.
Waktu penyelenggaraan Piala Asia Futsal 2024 pun belum dipastikan oleh AFC. Edisi sebelumnya di September-Oktober.
Adapun pada Piala Asia Futsal 2022, sebanyak 16 tim peserta bersaing menjadi yang terbaik dengan dipusatkan di Kuwait.
Timnas futsal Jepang yang menyingkirkan Indonesia di perempat final keluar sebagai juara usai menang atas Iran pada laga final.
Pembagian Pot untuk Undian Grup Kualifikasi Piala Asia Futsal 2024:
Pot 1: Thailand, Iran, Jepang, Uzbekistan, Kuwait, Indonesia, Vietnam, dan Tajikistan
Pot 2: Arab Saudi, Bahrain, Taiwan, Irak, Turkmenistan, Lebanon, Korea Selatan, Myanmar
Pot 3: Kirgistan, Afghanistan, Malaysia, Australia, Palestina, Hong Kong, Timor Leste, Nepal
Pot 4: Kamboja, Maladewa, Brunei Darussalam, China, India, Makau, Mongolia.