SKOR.id - Timnas U-23 Indonesia bersiap menuju laga pertama Piala AFF U-23 2023 yang terlaksana di Thailand.
Rombongan Indonesia U-23 tiba di Rayong, Thailand pada awal pekan ini yaitu Senin (14/8) malam.
Semua pemain asuhan Shin Tae-yong dalam keadaan baik. Mereka siap berjuang menjadi yang terbaik di turnamen ini.
Salah satu pilar penting lini tengah Timnas U-23 Indonesia, Arkhan Fikri mengatakan semua pemain dalam kondisi baik.
Mereka pun siap tampil maksimal untuk bisa jadi yang terbaik di Piala AFF U-23 2023.
"Alhamdulillah sudah sampai di Thailand dengan selamat dan kondisi kami tidak ada masalah," ujar Arkhan Fikri, dikutip dari situs PSSI.
"Kami sudah siap mengikuti Piala AFF U-23 dan berjuang maksimal demi hasil terbaik di ajang ini," kata gelandang Arema FC itu tegas.

Perjalanan skuad Garuda Muda ke Thailand ini dijalani via perjalanan udara dan darat.
Mereka meninggalkan Jakarta pada pagi hari dan sampai Bangkok jelang siang. Kemudian, rombongan menempuh perjalanan darat dari Bangkok ke Rayong sekitar empat jam.
Sesampai di hotel tempat Indonesia U-23 menginap, anak asuh Shin Tae-yong tak langsung santai. Sebab, mereka harus menjalani latihan ringan.
Hal ini untuk pemulihan kondisi sebelum menjalani latihan perdana di lapangan pada Selasa (15/8/2023) malam.
Timnas U-23 Indonesia akan mengikuti Piala AFF U-23 2023 yang berlangsung di Thailand pada 17 sampai 26 Agustus tahun ini.
Indonesia U-23 berada di Grup B fase penyisihan Piala AFF U-23 2023 bersama Malaysia dan Timor Leste.
Skuad Garuda Muda akan berlaga pada laga pertama dengan jadwal 18 Agustus 2023. Arkhan Fikri dan kolega akan melawan Malaysia.
Kemudian pada 20 Agustus 2023, Timnas U-23 Indonesia melawan Timor Leste. Dua laga penyisihan grup B tersebut akan berlangsung di Rayong Provincial Stadium.
Ada tiga grup fase penyisihan Piala AFF U-23 2023. Juara grup langsung ke semifinal dan satu semifinalis adalah runner-up terbaik ketiga pool.
Sementara itu, Grup A ada tuan rumah Thailand, Myanmar, Brunei Darussalam, dan Kamboja. Dari Grup C juga tim tim yaitu Filipina, Vietnam, dan Laos.