- Bayern Munchen mengonfirmasi bahwa mereka meminjamkan Joshua Zirkzee ke Anderlecht.
- Joshua Zirkzee dipinjamkan ke Anderlecht selama semusim tanpa opsi pembelian.
- Joshua Zirkzee diharapkan mendapat banyak kesempatan bermain bersama klub Belgia tersebut.
SKOR.id - Bayern Munchen mengonfirmasi bahwa mereka sepakat untuk melepas Joshua Zirkzee ke Anderlecht secara pinjaman.
Pengumuman tersebut dirilis Bayern Munchen melalui laman resmi dan media sosialnya dini hari tadi WIB.
Joshua Zirkzee dipinjamkan Bayern Munchen ke Anderlecht selama satu musim tanpa disertai opsi pembelian.
Hi Skorer, jangan lupa download apps Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa mendapatkan banyak hadiah menarik.
"FC Bayern meminjamkan Joshua Zirkzee ke Anderlecht selama satu tahun tanpa opsi pembelian," bunyi rilis Bayern Munchen.
"Pemain berusia 20 tahun itu akan mendapatkan latihan pertandingan bersama juara Belgia tersebut," lanjut pernyataan Die Roten.
Direktur olahraga Bayern Munchen, Hasan Salihamidzic, berharap transfer ini dapat menambah jam terbang untuk Joshua Zirkzee.
"Ini sangat penting bagi Joshua untuk mendapatkan waktu bermain sebanyak mungkin, Anderlecht menawarkan kesempatan itu," ujar sang direktur.
"Sekarang Joshua dapat mengambil langkah penting dalam karier profesionalnya di liga yang menarik dan saya yakin dia akan menjalani musim yang bagus," imbuh Salihamidzic.
Peminjaman ke Anderlecht merupakan yang kedua bagi Joshua Zirkzee setelah sebelumnya dipinjamkan ke Parma.
Selama memperkuat Bayern Munchen, penyerang asal Belanda itu baru tampil dalam 17 pertandingan di berbagai ajang.
Jangan lupa untuk follow dan subscribe akun media sosial kami di:
Pau Gasol dan Marc Gasol Pastikan Pensiun dari Timnas Basket Spanyol https://t.co/8r6VRMSdV5— SKOR.id (@skorindonesia) August 3, 2021
Berita Bayern Munchen Lainnya:
VIDEO: 3 Bintang Kembali Bergabung dengan Skuad Bayern Munchen
Pelatih Bayern Munchen Yakin Leon Goretzka Bakal Teken Kontrak Baru