- Bintang film panas asal Inggris, Elle Broke, senang Oli McBurnie menangkan Sheffield United dengan gol tunggalnya atas West Ham.
- Elle Brooke yang menulis ucapan kepada Oli McBurnie melalui akun Twitter miliknya itu langsung membuat heboh netizen dan beragam asumsi bertebaran.
- Elle Brooke sempat kecewa ketika gol Sheffield United dianulir VAR.
SKOR.id - Gol tunggal Oli McBurnie ke gawang West Ham pada Sabtu (11/1/2020) WIB dini hari, membuat bintang film panas Inggris, Elle Brooke, bahagia.
Ya, Oli McBurnie mencetak gol semata wayang Sheffield United dan laga berakhir dengan skor 1-0.
Hasil itu membuat Elle Brooke langsung memberikan reaksi dengan menulis ucapan selamat di akun Twitter miliknya dan menyebut Oli McBurnie.
Baca Juga: Pelatih Evaluasi Hasil Tunggal Putra di Malaysia Masters 2020
Awalnya penyerang Sheffield United tersebut menuliskan cuitan berupa: "tiga poin dan satu gol... jangan ragu, nikmati akhir pekan Anda Bladesmen."
Kemudian Elle Brooke mengutip cuitan dari Oli Mcburnie tersebut dengan balasan: "Kami semua tahu bahwa Anda akan menikmati akhir pekanmu."
Balasan tersebut direspons dengan baik oleh sang striker Sheffield United, Oli Mcburnie, dengan emoji ciuman.
Ini bukan kali pertama Mcburnie dan Brooke saling berucap kata-kata manis di Twitter.
Sebelumnya, pemain berusia 23 tahun itu juga pernah melontarkan kalimat ajakan berhubungan intim dengan Brooke.
Bahkan, The Sun menyatakan bahwa Brooke adalah penggemar berat McBurnie.
Baca Juga: 5 Personal Trainer yang Layak Diikuti di Instagram
Brooke tak jarang menyaksikan laga-laga Sheffield United langsung dari Stadion Bramall Lane demi bisa menyaksikan tim asal kota tempat tinggalnya tersebut dan juga McBurnie.
Selain merespons cuitan dari McBurnie, Brooke juga sempat mengungkapkan kekecewaannya setelah gol dari Robert Snodgrass dianulir oleh Video Assistant Referee alias VAR.
"Jika ada yang ingin tertawa sebelum tidur, tonton lah para pemain West Ham ini yang berlagak seperti mengenakan (busana) Stone Island. Mereka jelas diuntungkan VAR," tulis Brooke.