SKOR.id - Apa saja fakta usai Chelsea berhasil membantai Djurgarden di leg pertama semifinal UEFA Conference League?
Chelsea menang besar 4-1 di leg pertama semifinal UEFA Conference League lawan Djurgarden, Jumat (2/5/2025) dini hari WIB.
Chelsea unggul empat gol lebih dulu lewat Jadon Sancho (12'), Noni Madueke (43'), dan brace Nicolas Jackson (59', 65'), sebelum dibalas tuan rumah lewat Alemayehu (68').
Berikut ini fakta usai Chelsea bantai Djurgarden di UEFA Conference League:
1. Enzo Maresca melakukan delapan pergantian di Starting XI The Blues jelang lawan Liverpool akhir pekan ini.
Lima besar Premier League alias tiket ke Liga Champions musim depan memang masih jadi incaran utama Chelsea, tak heran Maresca melakukan perubahan ini.
2. Djurgarden melewati 16 laga untuk bisa mencapai babak semifinal.
Mereka memulai petualangan di UEFA Conference League musim ini pada bulan Juli tahun lalu di Ronde Kedua Kualifikasi dengan melawan Progres Niederkorn asal Luksemburg.
3. Menurut laman Transfermarkt, skuad Chelsea punya nilai pasar 44 kali lebih besar daripada Djurgarden yang kini ada di posisi ke-11 Liga Swedia.
4. Nicolas Jackson sudah mencetak 12 gol dari 31 laga musim ini, malam tadi jadi gol pertama yang diciptakan Jackson dalam dua penampilannya di UEFA Conference League musim ini.
5. Jika Chelsea jadi juara UEFA Conference League musim ini, mereka akan jadi tim pertama yang mampu juara di tiga tingkatan kompetisi Eropa saat ini.
Chelsea sebelumnya sudah pernah juara Liga Champions dan dua kali juara Liga Europa.