- Gelandang muda Jerman, Kai Havertz meroket pamornya musim ini.
- Barcelona salah satu klub yang tergoda oleh permainan Havertz.
- Klub raksasa Spanyol ini bersedia melepas tiga pemainnya demi Havertz.
SKOR.id - Kai Havertz disebut-sebut salah satu bintang muda paling bersinar di Eropa sekarang ini. Dia tampil mengesankan selama empat musim terakhir bersama Bayer Leverkusen.
Musim lalu, youngster Jerman ini langsung melesat setelah menyarangkan 17 gol dan empat assist dari 34 pertandingan. Penampilannya tersebut membuat banyak klub Eropa kepincut.
Berita Barcelona lainnya: Lenglet dan Umtiti, Persaingan Duo Bek Tengah Prancis di Barcelona
Pemain 20 tahun itu terus mempertontonkan performa luar biasanya musim ini. Havertz sudah mengantongi delapan gol dan lima assist dalam 23 laga di Liga Jerman.
Bahkan, setelah kompetisi rehat selama hampir dua bulan, Havertz konsisten tampil cemerlang. Pekan lalu dia menyumbang dua gol tandukan dalam kemenangan 1-4 Leverkusen atas Werder Bremen.
Gelandang serang kelahiran 11 Juni itu total sudah membukukan 12 gol dan delapan assist dari semua ajang musim ini.
Kemampuan Havertz dalam merobek gawang lawan sekaligus penyuplai assist memang mengagumkan. Selama empat tahun memperkuat Die Werkself, dia mampu berkontribusi dalam 70 gol tim.
Ada 40 gol dan 30 assist dikumpulkannya bersama Leverkusen. Wajar jika klub-klub Eropa berbondong-bondong antre untuk mendapatkan tanda tangannya.
Dilansir dari Sport, Barcelona bahkan dikabarkan bersedia menawarkan tiga pemainnya demi mendapatkan pemain kelahiran Aachen tersebut.
Ketiga pemain tersebut adalah Emerson Leite, Carles Alena, dan Marc Cucurella. Sekarang ini mereka semua sedang dipinjamkan Blaugrana setelah gagal mendapat tempat di skuat utama.
Berita Barcelona lainnya: Gelandang Barcelona: Kami Akan Siap Bermain dalam Beberapa Pekan
Emerson dan Alena sama-sama memperkuat klub La Liga, Real Betis. Sementara Cucurella di pinjam Getafe sejak Januari 2020.
Banderol Havertz sekarang ini ditaksir mencapai 80 juta euro lebih (sekitar Rp1,3 triliun), dengan Liverpool dan Manchester juga tertarik memboyong sang pemain.