- Barcelona pernah berkesempatan mendatangkan Dusan Vlahovic pada musim panas 2021.
- Awalnya, Dusan Vlahovic akan dipinjam selama satu musim dan dipermanenkan musim berikutnya.
- Barcelona sebenarnya berpeluang mendapatkan Dusan Vlahovic dengan harga murah.
SKOR.id - Barcelona sebenarnya berpotensi mendapatkan penyerang Fiorentina, Dusan Vlahovic, pada musim panas 2021.
Awal kejadian tersebut dimulai saat mantan Direktur Teknik Barcelona, Eric Abidal, bertemu dengan agen Dusan Vlahovic, Darko Ristic, pada pertengahan tahun 2020.
Barcelona berkesempatan mendatangkan penyerang 21 tahun tersebut dengan status pinjaman pada musim 2020-2021.
Kemudian, Blaugrana dapat memermanenkannya pada tahun 2021 setelah masa peminjamannya selesai.
Padahal, Barcelona hanya perlu mengeluarkan biaya 18 juta euro untuk mendapatkan Vlahovic.
Hal tersebut tentu berbeda dengan situasi saat ini. Vlahovic kini mencapai harga 70 hingga 80 juta euro karena penampilannya yang memukau.
Pada saat itu, peminat Vlahovic juga tidak banyak saat ini. Tim-tim Eropa, termasuk Real Madrid, Barcelona, Juventus, Arsenal, serta Inter Milan dikabarkan tertarik merekrutnya.
Pemain Serbia tersebut bermain 23 kali dengan mencetak 19 gol dan tiga assist bersama Fiorentina di semua kompetisi musim ini.
Barcelona ragu untuk mendatangkan Vlahovic karena ia sempat mengalami kemunduran di musim 2019-2020. Hal itu terjadi setelah sepak bola dunia ditangguhkan karena Covid-19.
Sejak batal bergabung dengan Barcelona, peforma Vlahovic justru melonjak. Ia mencetak 37 gol di Liga Italia semenjak itu.
Barcelona saat ini juga mencari penyerang anyar setelah Sergio Aguero memutuskan untuk pensiun dini. Erling Haaland (Borussia Dortmund) menjadi target utama mereka, tetapi Dusan Vlahovic dapat dijadikan alternatif.
Erling Haaland: Borussia Dortmund Desak Saya Buat Keputusan
Klik link untuk baca https://t.co/5EKu0nk8Vr— SKOR.id (@skorindonesia) January 15, 2022
Berita Barcelona lainnya:
Luuk de Jong Ogah Tinggalkan Barcelona
Baru 6 Bulan Direkrut, Memphis Depay Kini Bisa Tinggalkan Barcelona