- Lautaro Martinez kerap dikaitkan dengan kepindahannya ke Liga Inggris.
- Hanya saja, sang pemain sudah berikrar setia kepada Inter Milan.
- Namun ternyata ada sesuatu di balik ikrar sang pemain tersebut.
SKOR.id - Lautaro Martinez belum lama ini telah mengikrarkan jani setia kepada Inter Milan. Janji itu diucapkan setelah rumor masa depannya menyeruak ke permukaan.
Hal tersebut kali pertama disampaikan langsung oleh agen Lautaro, Aljandro Camano, kepada FC Inter News.
"Lautaro ingin bertahan di Inter, dia percaya kepada proyek ini dan ingin menang," ujar Camano.
"Saya akan bertemu dengan manajemen Inter pada Rabu dan berbicara soal situasi kontrak Lautaro. Klub-klub Liga Inggris tertarik kepadanya, tetapi dia siap untuk bertahan."
Akan tetapi dilansir dari Sempre Inter, ada syarat berat di balik ikrar setia pemain asal Argentina itu kepada klubnya.
Kabarnya, Lautaro Martinez akan minta kenaikkan gaji kepada manajemen Nerazzurri jika nantinya ditawari kontrak baru.
Martinez masih memiliki kontrak hingga 2023 di Italia. Mengacu pada situasi tersebut, manajemen rencananya akan menawarkan perpanjagan kontrak kepada sang pemain lebih awal.
Mulanya, Laurao Martinez mendapat gaji sekitar Rp78 miliar dari manajemen Inter Milan.
Akan tetapi dalam klausul baru, dia disebut akan meminta gajinya dinaikkan hingga 8 juta euro (Rp135 miliar) per musim.
Harga tersebut dinilai wajar sebab musim lalu Martinez menjadi ujung tombak Inter Milan sehingga sukses memenangi scudetto.
Hanya saja buat keuangan klub, permintaan sang pemain akan memperumit keadaan Inter Milan sekarang.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
Hasil Liga Europa, Kamis (19/8/2021): Kyogo Furuhashi Fenomenal, Celtic Kalahkan AZ Alkmaar https://t.co/bfsvInpVHA— SKOR.id (@skorindonesia) August 18, 2021
Berita Inter Milan Lainnya:
VIDEO: Gol-Gol Terbaik dari Pemain Inter Milan Berkaki Kidal