SKOR.id – Atletico Madrid berhasil mengakhiri 15 pertandingan tak terkalahkan milik Inter Milan dengan memenangi babak adu penalti, 3-2, di 16 besar Liga Champions 2023-2024.
Bagi Inter, takluk di kandang Atletico Madrid, Stadion Metropolitano, Rabu (13/3/2024) malam atau Kamis dini hari WIB tersebut baru menjadi kekalahan kedua mereka sejak September 2023 lalu.
Namun, catatan apik Inter itu mungkin sedikit di bawah statistik impresif yang dibuat Los Rojiblancos—julukan Atletico Madrid—dan pelatih mereka Diego Simeone.
Pertama, jumlah penonton yang menyaksikan langsung laga Atletico kontra Inter itu di Metropolitano, yang 98 suporter lebih banyak daripada saat derby La Liga melawan Real Madrid pada September lalu. Dalam laga Rabu malam itu, penggemar Inter yang datang langsung mencapai 3.400 orang.
Kini, Atletico Madrid siap menjalani laga babak knockout ke-23 di Liga Champions. Sejak ajang ini rebrand dari Piala Champions Eropa (European Champion Clubs' Cup) mulai 1992—musim ini edisi ke-32 Liga Champions—Diego Simeone sudah 21 kali meloloskan Atletico dari 23 percobaan.
Sebelum Diego Simeone menjadi pelatih, Atletico Madrid hanya lima kali lolos ke perempat final Liga Champions sepanjang sejarah mereka.
Namun sejak pria asal Argentina itu melatih, Atletico Madrid telah tujuh kali menembus delapan besar dari 11 kali percobaan. Itu berarti persentase kesuksesan Simeone membawa Atletico ke perempat final Liga Champions mencapai 64%.
Simeone dipastikan bakal menjadi pelatih terbaik Atletico Madrid di era sepak bola modern. Ia memang belum berhasil memenangi Liga Champions sepanjang menangani Los Rojiblancos. Namun, Simeone sudah mencatat sejumlah rekor fantastis di ajang ini.
Terkini, usai membekap Inter Milan, Simeone mencatat rekor sebagai pelatih dengan kekalahan kandang paling sedikit dalam 50 laga pertamanya di Liga Champions. Dengan hanya lima kekalahan, Simeone sejajar dengan dua mantan rivalnya, Jose Mourinho dan Pep Guardiola.
Sejauh ini, Simeone tidak pernah kalah di fase knockout pada laga kandangnya di Liga Champions.
Bahkan secara faktual, Simeone sejatinya hanya empat kali menelan kekalahan kandang di Liga Champions. Pasalnya, pada laga leg 1 16 besar Liga Champions 2020-2021, Atletico kalah 0-1 dari Chelsea FC di Arena Nationala, Bucharest, Rumania, yang digelar tanpa penonton karena Covid-19.