9 Wakil Indonesia di Malaysia Open 2026, Raymond/Joaquin Debut di Super 1000

SKOR.id - Musim bulu tangkis dunia akan kembali bergulir pada awal tahun baru, dengan Malaysia Open 2026 menjadi pembukanya.
Turnamen bergengsi BWF World Tour Super 1000 ini akan digelar mulai 6 hingga 11 Januari mendatang di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia.
Para pebulu tangkis top dunia dipastikan ambil bagian, termasuk juga dari Indonesia. Berdasarkan situs resmi BWF, ada sembilan wakil Merah Putih yang akan bertanding.
Tunggal putra ada dua, yakni Jonatan Christie dan Alwi Farhan. Mereka diharap mampu meneruskan performa apik pengujung tahun lalu.
Ya, Jojo sempat meraih tiga gelar beruntun di Denmark, Korea, dan Hylo Open, sementara Alwi meraih medali emas SEA Games 2025.
Pada babak pertama, Jonatan Christie ditantang tunggal Taiwan, Lee Chia-hao, adapun Alwi Farhan menemui lawan berat dalam diri Alex Lanier - jawara BWF World Tour Finals 2025 asal Prancis.
Putri Kusuma Wardani menjadi satu-satunya wakil Indonesia di tunggal putri. Itu menyusul absennya Gregoria Mariska Tunjung akibat problem kesehatan.
Pebulu tangkis Jepang, Manami Suizu, akan menjadi tantangan pertama Putri, sebelum menghadapi lawan-lawan lebih berat jika lolos ke babak berikutnya.
Ganda putra menghadirkan wakil terbanyak, yakni tiga. Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani diharapkan mampu melanjutkan momentum usai juara SEA Games 2025, sementara Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri terus menanjak sejak dipasangkan tahun lalu.
Namun, yang paling menarik adalah duo belia, Raymond Indra/Nikolaus Joaquin, yang akan debut di level Super 1000 pasca meroket di pengujung tahun lalu.
Sayang, Raymond/Joaquin sudah harus saling bunuh dengan Sabar/Reza di babak pertama. Sedangkan Fajar/Fikri akan menghadapi ganda kembar Taiwan, Lee Fang-chih/Lee Fang-jen.
Penampilan perdana di BWF World Tour Super 1000 juga dicatat ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Meilysa Trias Puspitasari, yang baru berpasangan sejak paruh akhir tahun lalu.
Mereka satu-satunya wakil Indonesia di sektor ini dan akan melawan duo India, Treesa Jolly/Gayatri Gopichand Pullela di babak pertama.
Debutan terakhir adalah Marwan Faza/Aisyah Salsabila Putri Pranata, yang gemilang dengan empat titel Super 100, tahun lalu. Mereka menemani Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu sebagai andalan Indonesia di sektor ganda campuran.
Marwan/Aisyah ditantang pasangan Prancis, Julien Maio/Lea Palermo, sedangkan Jafar/Felisha langsung bertemu rival kuat, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei, asal Malaysia.
Daftar 9 Wakil Indonesia di Malaysia Open 2026:
Tunggal Putra
-Jonatan Christie
-Alwi Farhan
Tunggal Putri
-Putri Kusuma Wardani
Ganda Putra
-Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani
-Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri
-Raymond Indra/Nikolaus Joaquin
Ganda Putri
-Febriana Dwipuji Kusuma/Meilysa Trias Puspitasari
Ganda Campuran
-Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu
-Marwan Faza/Aisyah Salsabila Putri Pranata
Sumber: BWF
