Home > Liga TopSkor

Pesta di Mugello Bikin Francesco Bagnaia Bersemangat Tatap MotoGP Jerman 2023

Image
Doddy Wiratama
Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) siap memutuskan nasib buruk di Le Mans sepanjang turun di MotoGP. (Abdul Rohim/Skor.id) Abdul Rohim/Skor.id

SKOR.id - Akhir pekan lalu, Francesco Bagnaia berpesta di Sirkuit Mugello, Italia dalam rangkaian seri keenam MotoGP 2023.

Tampil di hadapan publik sendiri, Francesco Bagnaia selalu tampil sebagai yang tercepat dalam sesi kualifikasi, sprint, hingga balapan utama MotoGP Italia 2023.

Penampilan sempurna Francesco Bagnaia di Sirkuit Mugello pun membuatnya mantap memuncaki klasemen MotoGP 2023 dengan raihan 131 poin.

Momentum positif tersebut tentu saja ingin dilanjutkan oleh sang juara bertahan saat tampil di seri ketujuh MotoGP 2023 yang akan digelar Jerman akhir pekan nanti.

“Akhir pekan di Mugello sangatlah sempurna dan memberi saya energi yang tepat untuk menghadapi balapan akhir pekan ini di Jerman,” tutur rider tim Ducati Lenovo itu.

“Saya tahu lintasan di Tuscan (Mugello) sangat baik, saya melahap banyak lap di sana dan itu sangat membantu. Sentuhan dengan motor Desmosedici juga memungkinkan saya membuat perbedaan.”

Bagnaia pun berharap dirinya tak butuh waktu lama untuk menemukan sentuhan terbaik di atas motor Desmosedici GP23 saat mengaspal di Sachsenring, Jerman akhir pekan ini.

Jika sukses beradaptasi dengan cepat, harapan Pecco untuk mengulang akhir pekan yang sempurna pun bisa saja terwujud.

“Saya berharap bisa langsung menemukan sentuhan itu di Sachsenring,” ujar pria kelahiran Turin, Italia itu.

“Tujuannya selalu sama, yakni bekerja sebaik mungkin sejak sesi pertama dan datang dengan kondisi sesiap mungkin untuk sesi sprint dan balapan di hari Minggu.”

Pada sisi lain, harapan Francesco Bagnaia untuk kembali mengukir akhir pekan sempurna di MotoGP Jerman 2023 terhalang dengan catatan tak mentereng Ducati di Sachsenring.

Terakhir kali ada penunggang motor Ducati yang mampu memenangi MotoGP Jerman terjadi pada musim 2008 via Casey Stoner.

Setelah itu, selama 13 edisi berikutnya, belum ada lagi pembalap yang mampu memenangi MotoGP Jerman dengan motor Ducati.

Sementara itu, Francesco Bagnaia punya catatan yang tak begitu apik saat tampil di GP Jerman sejak debut di kelas utama pada 2019.

Dari tiga kesempatan yang sudah dijalani, pencapaian terbaiknya adalah finis kelima pada MotoGP Jerman 2021.

Sedangkan pada MotoGP Jerman 2022, Francesco Bagnaia yang start dari pole position gagal finis usai tergelincir di Tikungan 1 pada lap keempat.

× Image