Home > Basketball

Makanan yang Bisa Bantu Penuhi Asupan Vitamin selama Isolasi Mandiri Covid-19

Image
Aditya Fahmi Nurwahid

  • Vitamin menjadi salah satu asupan penting yang harus dipenuhi selama isolasi mandiri Covid-19.
  • Selain melalui produk obat-obatan, kebutuhan Vitamin juga bisa disuplai dari makanan sehari-hari.
  • Skor Indonesia merangkum beberapa makanan yang bisa membantu memenuhi kebutuhan vitamin selama isolasi mandiri.

SKOR.id - Isolasi mandiri menjadi salah satu usaha untuk bisa menekan penyebaran wabah Covid-19.

Selain membuat masa pemulihan lebih efektif, pihak yang reaktif atau positif dalam tes Covid-19 juga tidak menyebarkan infeksinya ke orang lain.

Salah satu yang paling penting dalam fase pemlihan adalah terjaganya asupan vitamin, terutama vitamin C,D, dan E.

Selain melalui suplemen atau obat, vitamin-vitamin tersebut juga bisa dipenuhi lewat memakan beberapa makanan.

Skor Indonesia merangkum beberapa makanan yang bisa membantu asupan vitamin bagi para pejuang isolasi mandiri.

Vitamin C

Dikutip dari Health Line, vitamin C disebut punya peran besar dalam produksi sel darah putih. 

Selain melalui suplemen, vitamin C bisa didapat melalui konsumsi buah. Paling umum, kita mengetahui bahwa jeruk bisa menjadi sumber vitamin C ini.

Jeruk bisa mengandung 70-80mg vitamin C perbuah. Namun, untuk kita yang memiliki gangguan lambung, tak semua jeruk bisa kita konsumsi.

Untuk Skorer yang tidak bisa mengonsumsi jeruk, anda bisa mengonsumsi jambu biji (125mg vitamin C perbuah) dan pepaya (100mg).

Vitamin D

Selain vitamin C, sistem imun kita juga terbantu dengan asupan vitamin D yang tercukupi setiap harinya.

Beberapa makanan bisa menjadi andalan untuk memenuhi suplai vitamin D ini. Salah satu yang paling direkomendasikan adalah kuning telur.

Kuning telur memiliki kandungan yang dapat mensuplai 17 persen kebutuhan vitamin D harian. Sisanya, kita bisa memakan makanan lain yang mengandung jamur, olahan kedelai, hingga ikan berlemak seperti tuna atau salmon.

Vitamin E

Vitamin E turut membantu memperkuat imun dan menangkal radikal bebas. Besaran yang perlu dikonsumsi orang dewasa berkisar antara 15–19 mg atau 20–35 IU per hari.

Sumber vitamin E ini cukup banyak, mulai dari sayur-sayuran seperti bayam dan brokoli, hingga buah-buahan seperti mangga, kiwi, dan alpukat.

Selain itu, makanan laut seperti udang dan kerang juga memiliki kandungan vitamin E yang baik untuk tubuh.

Ikuti juga InstagramFacebookYouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Skor.id (@skorindonesia)

Berita Lainnya:

Rahasia Tubuh Indah Kylie Jenner, 4 Tips Simpel Ini Bisa Ditiru

5 Tips Olahraga ala Halle Berry yang Tetap Awet Muda dalam Usia 53 Tahun

 

× Image