Petr Cech: Atletico Madrid Selalu Jadi Lawan yang Sulit

- Chelsea bakal menghadapi Atletico Madrid pada babak 16 Besar Liga Champions.
- Petr Cech mengungkapkan pendapatnya mengenai hasil undian itu.
- Kiper Chelsea itu mengakui Atletico Madrid adalah lawan yang sulit.
SKOR.id - Chelsea vs Atletico Madrid bakal tersaji pada babak 16 Besar Liga Champions 2020-2021.
Itu berdasarkan hasil undian yang dilakukan UEFA di Nyon, Swiss, Senin (14/12/2020).
Kiper Chelsea, Petr Cech, mengakui Atletico Madrid bukan lawan yang mudah bagi timnya.
"Ini hasil undian yang sulit karena Atletico memiliki pengalaman di Liga Champions dan kompetisi Eropa," kata Petr Cech, seperti dikutip UEFA.
"Mereka selalu menjadi lawan yang sulit. Di liga musim ini, mereka tampil sangat baik dan konsisten, jadi kami berharap menjadi tim yang tangguh," ujarnya.
Lebih lanjut, Petr Cech menuturkan timnya sudah pernah menghadapi Atletico Madrid pada masa lalu.
Itu menjadi pelajaran yang berharga untuk skuad yang kini dilatih Frank Lampard tersebut.
"Keberhasil kami melawan mereka tidak sebagus yang kami inginkan," ucap Petr Cech.
Pertandingan Atletico Madrid vs Chelsea akan berlangsung dalam dua leg. Leg pertama akan digelar pada 23 Februari 2021.
Sedangkan leg kedua akan dimainkan pada 17 Maret tahun depan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Babak 32 Besar Liga Europa, Tottenham Hotspur Jadi Klub Inggris yang Paling Diuntungkan https://t.co/TosHIlt2lA— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 14, 2020
Baca Juga Berita Liga Champions Lainnya:
Frank Lampard Ingin Pemain Chelsea Percaya Diri saat Hadapi Atletico Madrid
Lawan Real Madrid Bakal Jadi Pengalaman Hebat untuk Atalanta
