Susunan Pemain Napoli vs Barcelona
Napoli bertemu Barcelona pada laga di Stadion San Paolo, Naples.
Napoli memainkan para pemain terbaiknya.
Barcelona turun dengan formasi 4-3-1-2.
SKOR.id - Napoli bakal melawan Barcelona pada leg pertama 16 besar Liga Champions 2019-2020.
Laga antara Napoli dan Barcelona berlangsung di Stadion San Paolo, Naples, beberapa saat lagi.
Baca Juga: Link Live Streaming Liga Champions: Napoli vs Barcelona
Napoli memainkan skuad terbaik menghadapi Barcelona.
Di lini belakang, Kostas Manolas dan Nikola Maksimovic, menjadi tembok untuk meredam serangan Barcelona.
Baca Juga: Prediksi Pertandingan Liga Champions: Napoli vs Barcelona
Fabian Ruiz berperan sebagai jenderal lapangan tengah yang ditemani Diego Demme dan Piotr Zielinski.
Adapun lini serang dihuni trio Jose Callejon, Dries Mertens, dan Lorenzo Insigne.
Sementara itu, Barcelona kembali tampil dengan strategi 4-3-1-2.
Arturo Vidal ditempatkan sebagai pemain yang bebas bergerak di antara gelandang dan striker.
Posisi striker kembali dihuni duet Lionel Messi serta Antoine Griezmann.
Susunan pemain
Napoli (4-3-3): David Ospina; Giovanni Di Lorenzo, Kostas Manolas, Nikola Maksimovic, Mario Rui; Fabian Ruiz, Diego Demme, Piotr Zielinski; Jose Callejon, Dries Mertens, Lorenzo Insigne
Pelatih: Gennaro Gattuso
Barcelona (4-3-1-2): Marc-Andre ter Stegen; Nelson Semedo, Gerard Pique, Samuel Umtiti, Junior Firpo; Ivan Rakitic, Sergio Busquets, Frenkie de Jong; Arturo Vidal; Lionel Messi, Antoine Griezmann
Pelatih: Quique Setien
