SKOR.id - Timnas U-23 Indonesia akan melakoni laga uji coba dalam persiapan menuju SEA Games 2025 dengan bersua Mali U-23 pada Sabtu (15/11/2025) malam.
Duel Timnas U-23 Indonesia vs Mali U-23 berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor, mulai pukul 20.00 WIB. Link live streaming laganya terdapat pada bagian akhir tulisan.
Bentrokan ini diprediksi menjadi ujian sulit bagi Garuda Muda, sekaligus pelajaran berharga untuk SEA Games 2025 meski Timnas U-23 Mali bukan berasal dari ASEAN.
Secara peringkat dunia dalam Ranking FIFA terbaru (update 16 Oktober 2025), Timnas U-23 Indonesia berada jauh dari Mali U-23 yakni posisi 122 berbanding dengan 53.
Meski perhitungan tersebut untuk tim senior, kualitas Timnas U-23 Mali tidak bisa diremehkan. Postur tubuh para pemainnya pun lebih besar dibandingkan skuad Garuda Muda.
Kendati begitu, tujuan uji coba ini memang untuk memberikan pelajaran bagi Timnas U-23 Indonesia dalam menghadapi tekanan, simulasi kemungkinan terjadi di SEA Games 2025.
Namun pelatih Timnas U-23 Indonesia, Indra Sjafri, tidak diam begitu saja. Sebab tim pelatih sudah mempelajari kekuatan Mali U-23 sebagai persiapan untuk laga nanti.
"Ada dua informasi tentang Mali, yang kami kemarin sudah dilihat dengan para pemain dan pelatih, melihat dua game yang dilakukan oleh Mali, lawan Panama dan Prancis," ucapnya.
"Mereka memainkan dengan cara yang berbeda. Artinya tim ini secara taktikal sangat baik, dan apalagi mereka terkenal dengan individu-individu yang berkualitas."

"Tentu kami juga akan merespon dengan tim taktikal yang realistis. Ini bukan menghadapi Singapura, Myanmar, Filipina, jadi kami sudah mendiskusikan dan juga sudah simulasikan kemarin."
"Kami bermain dengan cara yang bagaimana, dan hari ini kita finalisasi tambah berupa eksekusi bola mati, yang bisa jadi solusi jika buntu dalam permainan terbuka," Indra Sjafri memaparkan.
Rapor Pertemuan Kedua Tim Sebelumnya:
-
Hasil Lima Pertandingan Terakhir Timnas U-23 Indonesia:
13/10/2025 - Indonesia U-23 1-1 India U-23
10/10/2025 - Indonesia U-23 1-2 India U-23
09/09/2025 - Korea Selatan U-23 1-0 Indonesia U-23
06/09/2025 - Makau U-23 0-5 Indonesia U-23
03/09/2025 - Indonesia U-23 0-0 Laos U-23
Hasil Lima Pertandingan Terakhir Timnas U-23 Mali:
14/06/2025 - Mali U-23 3-2 Jepang U-20
09/06/2025 - Arab Saudi U-23 2-2 (7-8 penalti) Mali U-23
06/06/2025 - Prancis U-20 1-1 (5-6 penalti) Mali U-23
03/06/2025 - Mali U-20 1-3 Mali U-23
30/07/2024 - Paraguay U-23 1-0 Mali U-23
Perkiraan Susunan Pemain Utama
Timnas U-23 Indonesia: Cahya Supriadi; Alfharezzi Buffon, Kadek Arel, Muhammad Ferarri, Dion Markx, Ivar Jenner, Toni Firmansyah, Arkhan Fikri, Dzaky Asraf, Mauro Zijlstra, Dony Tri Pamungkas;
Pelatih: Indra Sjafri
Timnas U-23 Mali: Mayame Sissoko; Isiaka Soukouna, Sekou Doucoure, Issa Traore, Alfoussen Drame, Sekou Kone, Boubakar Dembaga, Hamidou Makalou, Lamine Coulibaly, Ibrahima Kanate, Aboubacar Sidibe;
Pelatih: Fousseni Diawara
Prediksi Skor.id:
Timnas U-23 Indonesia 2-2 Timnas U-23 Mali
Link Live Streaming Timnas U-23 Indonesia vs Mali U-23 di Uji Coba Pertama




























































































































































































































































































































































































































