SKOR.id - Proses naturalisasi tiga pemain anyar untuk Timnas Indonesia sudah mendapat lampu hijau dari DPR RI.
Tiga pemain yang dimaksud adalah Maarten Paes, Thom Haye, dan Ragnar Oratmagoen.
Keputusan itu diambil dalam rapat kerja Komisi III dan Komisi X DPR RI bersama Kemenpora, Kemenkumham, Kemenkoinfokom, serta PSSI, di Gedung DPR RI, Kamis (7/3/2024) siang.
Setelah mengantongi rekomendasi dari DPR RI, trio pemain keturunan tersebut tinggal menunggu proses selanjutnya sampai pengambilan sumpah sebagai Warga Negara Indonesia (WNI).
Menurut Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, proses pengambilan sumpah WNI untuk Maarten Paes, Thom Haye, dan Ragnar Oratmangoen akan dihelat pada Selasa (12/3/2024) mendatang.
"Mereka untuk bisa datang ke sini - karena kalau disumpah kan harus fisik hadir - itu tidak gampang, tidak mudah," ujar Zainudin Amali saat rapat bersama DPR RI.
"Mereka sudah merencanakan tanggal 11 (Maret) datang ke sini, dan disumpah tanggal 12," tambahnya.
PSSI berupaya agar proses ini selesai secepatnya untuk mengejar keterlibatan Maarten Paes, Thom Haye, dan Ragnar Oratmangoen dalam laga Timnas Indonesia versus Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026, 21 dan 26 Maret mendatang.
Oleh karena itu, PSSI sudah berkomunikasi dengan pihak-pihak terkait agar tetap beroperasi, meskipun 12 Maret 2024 diketahui adalah hari libur.
"Kami sudah berkomunikasi dengan instansi, harusnya itu hari libur. Tetapi, ada pemahaman dan pengertian dari instansi terkait, mau membuka kantor mereka untuk kegiatan ini," ujar Zainudin Amali.
Tak lama usai rapat, PSSI mengumumkan skuad Timnas Indonesia untuk menghadapi Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen memang termasuk dalam daftar tersebut.
Menariknya, tak ada nama Maarten Paes, melainkan Nathan Tjoe-A-On, yang juga sedang dalam proses naturalisasi menjadi WNI.
Belum diketahui apakah Nathan Tjoe-A-On juga akan ke Indonesia pada 12 Maret untuk mengambil sumpah bersama ketiga kompatriotnya.
Jika tidak datang, agak aneh melihat namanya disertakan pelatih Shin Tae-yong dalam skuad Garuda, sedangkan status WNI sang pemain belum pasti.
Jawaban dari semua pertanyaan ini akan terkuak pada pekan depan.