- Meskipun secara tampilan Lillia ini kalem, tetapi champion satu ini punya potensi luar biasa ketika menjadi jungler.
- Champion ini sangat cocok jika digunakan sebagai jungler karena bisa melakukan farming dengan cepat.
- Untuk memanfaatkan segala potensi Lillia, champion satu ini sangat efektif jika menggunakan build item magic damage.
SKOR.id - Lillia merupakan champion baru yang hadir dalam Wild Rift beberapa waktu yang lalu.
Meskipun secara tampilan Lillia ini sangat kalem, tetapi champion satu ini mempunyai potensi yang sangat luar biasa ketika menjadi seorang jungler.
Hal ini tak terlepas dari pasifnya yang bisa memberikan efek burn kepada target selama tiga detik dan akan memberikan efek heal selama tiga detik juga.
Sehingga champion satu ini akan sangat cocok jika digunakan sebagai jungler karena bisa melakukan farming dengan cepat berkat pasifnya tersebut.
Ditambah pula dengan skill 1 dari Lillia yang bisa memberikan tambahan movement speed yang mempercepat rotasi farming,
Maka untuk memanfaatkan segala potensi Lillia tersebut, champion satu ini akan sangat efektif jika menggunakan build item magic damage.
Berikut Skor.id telah merangkum rekomendasi build item Lillia jungler Wild Rift:
1. Liandry Torment
Item satu ini bisa menambahkan stat sebesar +200 HP dan + 75 ability power.
Selain itu, Liandry Torment akan bersinergi dengan skill dari Lillia di mana setiap memberikan damage skill akan memberikan 20+1,5% AP+ 0,5% max HP target sebagai bonus magic damage selama tiga detik.
2. Luden Echo
Luden's Echo menjadi salah satu dari tiga item core yang wajib digunakan oleh champion mage AP seperti Lillia.
Karena item ini bisa memberikan tambahan magic damage hingga 100 magic damage bonus +10% ability power.
3. Riftmaker
Salah satu item magic yang mempunyai banyak kelebihan yaitu bisa memberikan bonus damage berupa true damage jika stack bisa penuh 100%.
Tentunya item ini akan menunjang skill 1 dari Lillia yang juga bisa memberikan true damage kepada champion musuh.
Sehingga dengan penggunaan item ini, Lillia akan sangat mudah untuk menumbangkan champion musuh meskipun mempunyai armor yang tebal.
4. Rabaddon Deathcap
Item core selanjutnya bagi Lillia adalah Rabaddon Deathcap yang merupakan item dengan penambahan ability power terbesar yaitu +110.
Di mana pasifnya juga bisa meningkatkan ability power sebayak 40%.
5. Void Staff
Item late game wajib bagi Lillia karena mampu memberikan tambahan magic penetration sebesar +45%.
Sehingga dengan menggunakan item ini akan membuat Lillia terasa semakin sakit damage-nya.
6. Ionian Boots of Lucidity - Stasis
Selain memberikan tambahan movement speed, item sepatu ini bisa mengurangi cooldown skill bagi Lillia.
Serta Stasis akan memberikan jaminan pertahanan bagi Lillia dalam keadaan yang terdesak.
7. Summoner Spell: Flash - Chilling Smite
8. Runes
Keystone Runes: Conqueror
Domination Runes: Giant Slayer
Resolve Runes: Hunter Titan
Inspiration Runes: Nimbus Cloak
Berita Wild Rift lainnya:
Game Corner: Rekomendasi Build Item Vex Midlane Wild Rift
Game Corner: Rekomendasi Build Item Seraphine Midlane Wild Rift